Jumat, 11 Maret 2011

STUDI TATA LAKSANA DAN BIAYA PEMATANGAN LAHAN PROYEK

Dalam pelaksanaan pembangunan suatu proyek konstruksi terutama proyek konstruksi yang melibatkan peralatan berat, agar pembangunan tersebut dapat berjalan dengan baik, maka diperlukan perencanaan dan perhitungan yang matang mengenai pelaksanaan pekerjaan peralatan berat tersebut. Tujuan penulisan skripsi ini adalah untuk mengetahui pelaksanaan pematangan lahan pada lahan berbukit dan menganalisis besar biaya yang dibutuhkan dalam pelaksanaannya. Pada pelaksanaan pekerjaan, pertama-tama dilakukan pemilihan peralatan berat yang sesuai dengan jenis pekerjaan. Kemudian dilakukan perhitungan produktivitas tiap-tiap peralatan berat yang akan digunakan. Berdasarkan volume pekerjaan yang telah direncanakan, ditentukan waktu operasi dari peralatan berat yang telah dipilih. Waktu operasi tersebut dipergunakan untuk mengetahui besarnya biaya operasi peralatan berat serta biaya pemilikan peralatan berat. Jumlah biaya yang dibutuhkan merupakan penjumlahan dari biaya operasi dan biaya pemilikan peralatan berat. Dari hasil analisis menunjukkan bahwa dengan semakin curam suatu kemiringan lereng, maka volume cut (galian) dan fill (timbunan) yang dihasilkan akan semakin besar pula, sehingga menghasilkan biaya pelaksanaan yang besar pula. Untuk pekerjaan pematangan lahan yang memiliki daerah kerja kerja yang luas , dibutuhkan peralatan tambahan seperti dump truck dan wheel loader.


 

Keywords:

Handle:File-15491

Author:NOVIAN ISNUGROHO

contributor:DANU TIRTA GUNAWAN, Ir., MT.

Appears In: 1997 - 3

http://library.unpar.ac.id/dscgi/ds.py/ViewProps/File-15491

0 komentar:

Pengikut